Breaking News
Tulis & Tekan Enter
Logo

Persyaratan Pendaftaran

A. Persyaratan Umum

  1. Tamatan SLTA sederajat atau sementara duduk di kelas 3, terpenuhi dengan syarat:
    1. Berijazah / STTB 
    2. Ijazah paket C melampirkan rapor kelas 1,2,3 atau
    3. Surat keterangan dari kepala sekolah sebagai peserta UN bagi yang masi duduk di kelas XII SLTA
    4. sederajat dan melampirakn rapor kelas 1,2,3 atau
    5. SKHUN/ Surat Keterangan Lulus bagi catar(i) yang belum keluar ijazahnya

       

  2. Usia maksimum 23 tahun pada bulan September 2024 dibuktikan dengan Akte Kelahiran atau Akte Kenal Lahir
  3. Tinggi badan minimal Pria 160 cm dan Wanita 155 cm (*hanya untuk nautika & teknika)
  4. Pas photo terbaru ukuran 3x4 sebanyak 4 (empat) lembar dan 4x6 sebanyak 2 (dua) lembar warna latar sesuai jurusan
  5. Tidak buta warna serta sehat jasmani dan rohani
  6. Bebas Narkoba
  7. Belum menikah dan sanggup tidak menikah selama pendidikan
  8. Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) / surat berkelakuan baik dari kepala sekolah
  9. Menyelesaikan administrasi pendaftaran
  10. Surat pernyataan calon taruna(i) dan orang tua/ Wali
  11. Mengikuti tahapan seleksi penerimaan calon taruna(i)

 

B. Peryaratan Pemilihan Prodi/ Jurusan :

  1. Jurusan Nautika:
    1. SMA/MA Jurusan IPA
    2. Paket C (Jurusan IPA)
    3. SMK Pelayaran Jurusan Nautika ( Nautika Kapal Niaga )
  2. Jurusan Teknika :
    1. SMA/MA Jurusan IPA
    2. Paket C (Jurusan IPA)
    3. SMK Pelayaran Jurusan Teknika ( Teknika Kapal Niaga ),  SMK Jurusan Teknik Mesin, Teknik Otomotif, Teknik Keterenaga Listrikan, Teknik Instrumentasi Industri, Teknik Perkapalan, Teknik Elektronika ( kecuali Audio Video dan Instrumentasi Medik)
  3. Jurusan Ketatalaksanaan Pelayaran Niaga dan Kepelabuhanan : Berijazah SMA Sederajat (segala Jurusan)